Senin, Januari 23, 2006

eBook-014 : MEMBONGKAR GERAKAN SESAT NII AL-ZAYTUN

Kata Pengantar

Assalamu’alaikum wr. wb.

Salah satu alasan yang mendorong diterbitkannya buku ini, antara lain untuk memenuhi permintaan dari masyarakat yang mulai menyadari kesesatan lembaga pendidikan Al-Zaytun. Kesadaran masyarakat itu kian tumbuh sejak MUI mempublikasikan hasil penelitiannya kepada berbagai kalangan, pada Oktober 2002 lalu.

Tahun 2004 dipublikasikan pula sebuah hasil penelitian berjudul Ma’had Al-Zaytun Sebuah Gerakan Keagamaan Dalam Perspektif Hermeneutika. Penelitian tersebut diselenggarakan oleh Tim Peneliti INSEP (Indonesian Institute for Society Empowerment), Jakarta, bekerjasama dengan Pusat Penelitian dan Pengembangan Pendidikan Agama dan Keagamaan Badan Litbang Agama dan Diklat Keagamaan, Departemen Agama RI.

Kehadiran buku ini semoga dapat memenuhi kebutuhan masyarakat dalam mendapatkan informasi yang jujur tentang Al-Zaytun, keterkaitannya dengan gerakan sesat NII yang dikembangkan Toto Salam la’natullah (kini berganti nama menjadi AS Panji Gumilang), salah seorang tokoh NII yang menjadi besar pasca SM Kartosoewirjo.

Hampir seluruh materi pada e-book ini merupakan ringkasan dari buku saya berjudul Pesantren Al-Zaytun Sesat? Investigasi Mega Proyek dalam Gerakan NII yang diterbitkan Darul Falah tahun 2001. Namun, untuk keperluan e-book ini ada sedikit perubahan dan penyesuaian.

Semula naskah ini diniatkan untuk diterbitkan dalam bentuk buku biasa, namun karena kesulitan dana, kami memilih strategi lain, yaitu menyuguhkannya dalam bentuk e-book yang bisa diakses oleh berbagai kalangan di berbagai tempat. Dengan harapan, ada sponsor yang terketuk hatinya mewujudkan e-book ini dalam bentuk buku untuk dibagikan (secara gratis) kepada berbagai pihak yang memerlukan.

Naskah pada e-book ini merupakan wakaf saya kepada swaramuslim.net, namun untuk urusan tanggung jawab sepenuhnya ada pada saya selaku penulis.


Jakarta, 15 Ramadhan 1426 H (19 Oktober 2005)

Wassalamu’alaikum wr. wb.

Umar Abduh

http://swaramuslim.net/EBOOK/html/014/index1.htm